HEADLINE
Mode Gelap
Artikel teks besar

PMI DKI Salurkan 166 Rice Cooker untuk Korban Bencana di Sumatera Barat



lintas86.com, Padang -
Palang Merah Indonesia (PMI) DKI Jakarta melalui PMI Sumatera Barat telah menyalurkan bantuan tahap pertama berupa 166 rice cooker kepada korban bencana di Kabupaten Solok dan Tanah Datar, Sumatera Barat. 

Penyaluran bantuan ini dilakukan pada Kamis lalu sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana.

Ketua PMI Sumatera Barat, Aristo Munandar, menjelaskan bahwa bantuan tersebut disalurkan berdasarkan hasil asesmen yang dilakukan oleh PMI Kabupaten Solok dan Tanah Datar. 

“Sudah kita bagikan kepada korban sesuai kebutuhan berdasarkan asesmen dari PMI daerah,” ujarnya saat ditemui di Padang pada Senin, 20 Januari 2026.

Aristo juga menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada PMI DKI Jakarta yang telah memberikan perhatian khusus kepada masyarakat Sumatera Barat. Bantuan berupa alat memasak ini diharapkan dapat meringankan beban para korban yang saat ini masih berada di pengungsian.

Selain itu, Pimpinan Operasi Tanggap Darurat PMI Sumbar, Hidayatul Irwan, menambahkan bahwa bantuan ini juga akan segera didistribusikan ke Kabupaten Agam. 

Selain rice cooker, PMI Jakarta Selatan juga menyerahkan paket hygien kit dan peralatan dapur untuk Kota Padang serta bantuan operasional tanggap darurat untuk PMI Bukittinggi.

Hidayatul Irwan menjelaskan bahwa saat ini relawan PMI tengah fokus pada program pembersihan rumah korban yang masih tertutup lumpur dan batuan keras, sehingga rumah-rumah tersebut belum bisa dihuni kembali.

 “Banyak rumah korban yang masih seperti tidak berpenghuni karena lumpur dan batuan yang mengeras,” ujarnya.

Ketua PMI Sumbar berharap sesuai arahan Ketua Umum PMI Pusat Jusuf Kalla, sebelum bulan puasa sebagian besar warga yang mengungsi sudah dapat kembali menempati rumah mereka setelah dibersihkan.

 “Kami berupaya membantu membersihkan rumah-rumah yang rusak ringan agar bisa dihuni kembali,” pungkas Aristo.


Penulis: Zabidi 
Editor: Redaksi
Posting Komentar
Tutup Iklan